Strategi Internasional Marketing Peluang Dan Tantangan Mengembangkan E-Commerce Di Indonesia

 

Strategi Internasional Marketing Peluang Dan Tantangan Mengembangkan E-Commerce Di Indonesia

e-commerce image

Definisi dari “Ecommerce” sendiri sangat beragam, tergantung dari perspektif atau kacamata yang memanfaatkan. Aasociation for Electronic Commerce secara sederhana mendefinisikan e-commerce “sebagai mekanisme bisnis secara elektronis”. CommerceNet, sebuah konsorsium industri, memberikan definisi yang lengkap, yaitu “penggunaan jejaring komputer (komputer yang saling berhubungan) sebagai sarana penciptaan relasi bisnis”. Tidak puas dengan definisi tersebut, CommerceNet menambah bahwa di dalam E-Commerce terjadi“ proses pembelian dan penjualan jasa atau produk antara dua belah pihak memlalui internet atau pertukaran dan distribusi informasi antar dua pihak di dalam satu perusahaan dengan menggunakan internet”. Sementara Amir Hartman dalam bukunya “Net-Ready” (Hartman,2000) secara lebih terperinci lagi mendefinisikan E-Commerce sebagai “suatu jenis dari mekanisme bisnis secara elektronis yang memfokuskan diri pada transaksi bisnis berbasis individu dengan menggunakan internet sebagai medium pertukaran barang atau jasa baik antara dua buah institusi (B-to-B) maupun antar institusi dan konsumen langsung (B-to-C)”. Beberapa kalangan akademis pun sepakat mendefinisikan E-commerce sebagai “salah satu cara memperbaiki kinerja dan mekanisme pertukaran barang, jasa, informasi, dan pengetahuan dengan memanfaaatkan teknologi berbasis jaringan peralatan digital”

Terlepas dari berbagai jenis definisi yang ditawarkan dan dipergunakan oleh berbagai kalangan, terdapat kesamaan dari masing-masing definisi, dimana E- commerce memiliki karakteristik sebagai berikut:

  1. Terjadinya transaksi antara dua belah pihak.
  2. Adanya pertukaran barang, jasa, atau informasi.
  3. Internet merupakan medium utama dalam proses atau mekanisme perdagangan tersebut.

Dari karakteristik diatas terlihat jelas, bahwa pada dasarnya E-commerce merupakan dampak berkembanya teknologi informasi dan telekomunikasi, sehingga secara signifikan merubah cara manusia melakukan transaksi dengan lingkungannya, yang dalam hal ini adalah terkait dengan mekanisme dagang.

Pengembangan e-commerce menawarkan berbagai peluang, seperti ketersediaan barang dengan biaya rendah, jangkauan pasar yang luas, dan efisiensi waktu. Namun, terdapat pula tantangan, misalnya persaingan yang ketat dan rendahnya kepercayaan konsumen terhadap bisnis online. Untuk menghadapi dinamika ini, perusahaan perlu megadopsi strategi yang tepat, termasuk inovasi, penguatan keamanan dan pemahaman yang mendalam akan perilaku konsumen dalam e-commerce.

 Dengan demikian, pemahaman yang komprehensif terhadappeluang dan tantangan e-commerce menjadi kunci dalam merumuskan pengembangan yang sukses. Saat ini teknologi berkembang dengan pesat, yang berarti bahwa strategi bisnis dan penjualan semakin berfokus pada penguasaan dan penggunaan teknologi. Tidak dapat dipungkiri bahwa teknologi memainkan peran yang sangat penting dalam perkembangan perusahaan. E-commerce adalah proses bisnis yang mengubah dan berkembang dengan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi. Bisnis e-commerce sebenarnya lebih dari sekedar perdagangan. Jika sering rajin mengunnjungi situs web, dapat menemukan berbagai bisnis yang berfokus pada mengambil keuntungan dari lalu lintas internet. Lebih lagi situs lelang online yang sangat terkenal seperti www.ebay.com yang juga merupakan situs penyediaan jasa yang menerima pembayaran dari pembeli yang ingin menggunakan layanannya. Iklan sangat penting dalam e-commerce, seperti halnya dalam bisnis konvesional. Iklan yang ditayangkan di situs web dikelolanya, biasanya dalam bentuk banner atau window popup, menghasilkan banyak uang bagi pengelola situs web. Yahoo dan Detik.com, memiliki banner iklan yang sangat mencolok disetiap halaman yang sering dikunjungi. Namun munculnya website yang semakin banyak juga berarti pesaingan yang semakin ketat. Tentu saja, mencegah iklan disebuah website bukanlah suatu hal yang mudah. Pengiklan biasanya hanya tertarik untuk menempatkan iklan mereka disitus dengan litas reting pringkat yang tinggi.

PELUANG DAN TANTANGAN MENGEMBANGKAN E-COMMERCE

a. Pertumbuhan E-commerce yang Explosif

Pertumbuhan e-commerce diIndonesia telah meningkat dalam beberapa tahun akhir pada tahun 2023, tidak ada tanda-tanda pelambatan. Angka –angka menunjukan bahwa semakin banyak konsumen indonesia beralih belanja online untuk berbagai kebutuhan mereka. Hal ini sejalan dengan peningkatan penetrasi internet dan penetrasi smartphone diseluruh dunia.

PELUANG

1. Peningkatan aksesibilitas: Penetrasi yang semakin tinggi memungkinkan lebih banyak orang yang mengakses platfrom e-commerce yang sangat lebih instan. Ini membuka kesempatan peluang membuka bisnis kecil dan menengah untuk memasarkan produk secara online.

2. Esplorasi Pasar Baru: E-commerce memungkinkan perusahaan dalam menjual produk-produknya mereka ke seluruh indonesia bahkan daerah – daerah terpencil meski sulit di jangkau oleh bisnis konvensional.

TANTANGAN

1. Persaingan Sengit: Semakin banyaknya pemain yang berpatisipasi dalam industri sehingga tingkat persaingan yang sulit dijangkau. Untuk bertahan perusahaan e-commerce pintar dalam terus berinovasi.

2. Infrastruktur Logistik: Masalah infrastruktur logistik masih menjadi salah satu hambatan tantangan terutama daerah yang terpencil. Penyediaan layanan pengiriman yang efisien menjadi kunci untuk memuaskan pelanggan.

b. Perubahan Pola Konsumsi

Pola konsumsi masyarakat indonesia berubah secara signifikan. Semakin banyak orang yang lebih nyaman membeli secara online daripada mengunjungi toko fisik.

PELUANG

1.Peningkatan Pejualan Online bisnis e-commerce dapat memanfaatkan perubahan pola konsumsi ini meningkat penjualan online secara signifikan.

2. Analisis data yang baik dengan lebih banyaknya transakti yang terjadi secara online perusahaan e-commerce memiliki lebih banyak data konsumen yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan strategi pemasaran dan menghasilkan rekomendasi produk yang terjangkau dan irit.

TANTANGAN

  1. Keamanan online dengan peningkatan aktivitas online, ancaman kemanan seperti penipuan dan perampasan juga meningkat. Perlindungan data konsumen menjadi sangat penting dan privasi.
  2. Pengalaman Pelanggan yang semakin cerdas dan tuntunan akan pengalaman yang lebih baik dapat citra buruk bisnis yang tidak sesuai harapan yang diinginkan.

c. Regulasi Yang Berkembang

Pada tahun 2023 seputar e-commerce di indonesia terus berkambang. Adapun langkah –langkah mengatur sektor yang lebih baik.

PELUANG

1. Kepercayaan konsumen regulasi yang lebih ketat persaingan dapat membantu kepercayaan konsumen terhadao e-commerce. Konsumen yang percaya akan lebih cenderung melakukan pembelian secara online.

2. Bermitra dengan baik perusaahaan e-commerce dapat diajak bermitra dengan permintaan pasar untuk merancang regulasi yang lebih maju tuk masa akan datang.

TANTANGAN

1. Kepatuhan bisnis e-commerce harus mematuhi semua peraturan yang berkaitan dengan pajak, perlindunagn konsumen, dan lainnya. Ini bisa menjadi rumit mengingat perubahan yang sering terjadi sewaktu- waktu.

2. Biaya tambahan regulasi yang lebih ketat juga dapat menjadi biaya tambahan seperti biaya pajak yang tinggi, dapat mengurangi keuntungan perusahaan.

KESIMPULAN

Industri e-commerce di indonesia pada tahun 2023 menghadapi beberapa peluang dan tantangan. Pertumbuhan yang pesat, perubahan pola konsumen dan perubahan regulasi memainkan peran penting dalam menetukan masa depan perusahaan e-commerce. Bisnis e-commerce yang sukses mengatasi tantangan dan terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan keinginan konsumen yang terus berkembang di era digital sekarang.

REFERENSI

Patricia, Rachel Anne. "STRATEGI PENGEMBANGAN WARALABA BERBASIS E-COMMERCE: PELUANG TANTANGAN di ERA

DIGITAL." Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 9.21 (2023): 579-587.

Nisa, Puspita Chairun. "Peluang dan tantangan: konsep digitalisasi smart city ekonomi e-commerce di Indonesia." Jurnal Forum Ilmiah. Vol. 16. No. 1. 2020.

Richardus Eko Indrajit (2002). ELECTRONIC COMMERCE Strategi dan Konsep Bisnis Di Dunia Maya. Jakarta : EKOJI

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Strategi Internasional Marketing Peluang Dan Tantangan Mengembangkan E-Commerce Di Indonesia"

Posting Komentar